Patroli Dialogis Di Objek - Objek Vital Cipta Kondisi Kondusif Aman

    Patroli Dialogis Di Objek - Objek Vital Cipta Kondisi Kondusif Aman

    Patroli Dialogis Di Objek-Objek Vital Cipta Kondisi Aman Kondusif

    Humas Polsek Krangkeng - Dalam melaksanakan tugas kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegakan hukum Personil Polsek Krangkeng Polres Indramayu melaksanakan Patroli Dialogis, Sabtu (24/02/2024)

    Hal ini dilakukan oleh Personil Polsek Krangkeng Bripka Arif Rivai bersama personil lainya dengan tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat dan menjalin hubungan tali silaturahmi serta komunikasi yang baik dengan warga masyarakat di wilayah Hukum Polsek Krangkeng.

    Kegiatan Patroli dialogis ini adalah merupakan kegiatan rutin Polsek Krangkeng tidak hanya mengunjungi Perkantoran, Personil di lapangan juga Patroli dialogis ke warung-warung, pusat keramaian yang memiliki potensi terjadinya gangguan Kamtibmas dan obyek-obyek vital lain juga menjadi sasaran patroli untuk menjaga kondisi kamtibmas tetap kondusif.

    Kapolsek Krangkeng AKP Tarno SH., mengatakan bahwa kegiatan patroli dilaksanakan selain untuk memantau warga, juga diimbangi dengan penyampaian himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan nyaman,

    “Peran serta masyarakat sangat diharapkan dalam upaya pemeliharaan kamtibmas di lingkungan sekitar tempat tinggalnya, jika menemui hal-hal yang mencurigakan silahkan hubungi Kepolisian terdekat agar segera ditindaklanjuti”, pungkasnya.

    Krangkeng

    Krangkeng

    Artikel Sebelumnya

    BHABINKAMTIBMAS SAMBANG WARGA DESA BINAAN...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Malam Polsek Krangkeng, Cegah Gangguan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Pelaku Pemukulan Pelajar Masih Berkeliaran, Kinerja Polsek Medan Area di Pertanyakan
    Polda Jabar Ungkap Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang dan Pelanggaran Aturan Penempatan Pekerja Migran Indonesia Secara Tidak Prosedural
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami